Rabu, 18 Agustus 2010

haa iki Juga Kemungkinan Larangan Yamaha

Yamaha Tunda Debut Rossi Bersama Ducati?

Rabu, 18 Agustus 2010 - 07:41 wib
Achmad Firdaus - Okezone
Foto: Valentino Rossi/Getty Images
GERNO DI LESMO - Setelah resmi mengikat kontrak bersama Ducati, Valentino Rossi mengaku tak sabar untuk segera melakoni debutnya menunggangi Desmosedici GP10. Namun, keinginan The Doctor tersebut berpotensi digagalkan pihak Yamaha, tim yang masih akan dibelanya hingga akhir musim. Sesaat setelah resmi mengikat kontrak dua tahun bersama tim asal kampung halamannya, akhir pekan lalu, pihak Ducati dan Rossi memang berharap kubu Yamaha mengijinkan The Doctor tampil menggeber pada sesi latihan setelah seri terakhir di Valencia. Diketahui, dengan regulasi baru yang terkait imbas dari krisis global, setiap tim hanya mendapat satu kesempatan melakoni sesi latihan, yakni sehari setelah bergulirnya seri terakhir MotoGP 2010. Nah, sesi ini umumnya dijadikan sejumlah tim sebagai ajang untuk menjajal pembalap barunya dengan menggunakan motor di tim yang akan dibelanya. Dengan sesi tes bebas pada jeda libur musim kompetisi yang kini dikurangi ke angka paling minimal, maka sesi latihan akhir musim tersebut pun dirasa sangat perlu bagi pembalap. Sesi tersebut akan menjadi adaptasi awal para pembalap, sebelum turun bersama tim barunya di musim depan. Namun, sebagaimana dilaporkan Crash.net, Rabu (18/8/2010), Rossi tampaknya takkan mendapat kesempatan menjajal GP10 usai GP Valencia. Pasalnya, hingga kini kubu Yamaha yang “memiliki” Rossi hingga kalender musim 2009 berakhir, menunjukkan sikap yang nampaknya bakal menghalangi debut Rossi bersama Ducati. “(Rossi berharap) bisa menunggangi Ducati untuk pertama kali pada akhir musim, yakni di sesi tes Valencia,” ujar staf teknik Yamaha Masao Furusawa mengindikasikan bahwa kemungkinan larangan pihak Yamaha karena kesepakatan kontrak yang telah disepakati sebelumnya. Jalur yang bakal ditempuh Yamaha ini jelas sangat berbeda dengan apa yang ditempuh Ducati. Diketahui, beberapa waktu lalu Ducati memberikan ijin kepada Casey Stoner yang akan bergabung ke Honda untuk menjajal RC212V di sesi tes Valencia. Jika nantinya Yamaha benar-benar melarangnya menjalani debutnya bersama Ducati di Valencia, maka ini merupakan masalah sama yang kali kedua dialami pembalap 31 tahun ini. Sebelumnya, hal serupa sempat dialami juara dunia sembilan kali ini saat memutuskan hijrah dari Honda ke Yamaha pada 2003. Saat itu, pihak Honda juga melarang Rossi menjajal YZR-M1 di sesi latihan terakhir. Namun, meski tak mendapat kesempatan menjajal motor, Rossi tetap mampu tampil apik, dan bahkan tampil sebagai kampiun di musim perdananya.(acf) Sumber : http://sports.okezone.com/read/2010/08/18/38/363927/yamaha-tunda-debut-rossi-bersama-ducati

Tidak ada komentar:

Posting Komentar